Materi Soal CPNS Tes Kompetensi Bidang (SOAL CPNS TKB)

Written By Unknown on Rabu, 04 Februari 2015 | 22.23

Home » SOAL CPNS » Materi Soal CPNS Tes Kompetensi Bidang (SOAL CPNS TKB)
February 4th, 2015 • RelatedFiled Under

Pelaksanaan seleksi CPNS khususnya pelaksanaan tes kompetensi dasar (TKD) menggunakan aplikasi CAT online sudah berjalan. Secara bergelombang dan bertahap, instansi-instansi baik pusat maupun daerah satu demi satu telah menyelenggarakan ujian CAT online di BKN menggunakan aplikasi CAT BKN maupun yang di laksanakan di tempat lain menggunakan aplikasi CAT UKG Online. Disamping menunggu nilai passing grade atau ambang batas seleksi CPNS tahun 2014 yang akhirnya telah terbit beberapa waktu lalu, hal lain yang ditunggu-tunggu oleh peserta tes CPNS adalah pelaksanaan Tes Kompetensi Bidang (TKB). TKB ini merupakan lanjutan dari TKD yang diperuntukkan bagi mereka yang dinyatakan melewati passing grade dan lulus TKD.Sebagaimana yang kita ketahui, didalam permen PAN RB Nomor 17 tahun 2014 tentang tambahan alokasi formasi dan pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil tahun 2014 antara lain disebutkan bahwa instansi boleh tidak menyelenggarakan TKB apabila jumlah peserta yang melewati passing grade kurang dari formasi yang dibuka. Jika akan menyelenggarakan TKB, maka setelah menerima hasil seleksi TKD dari panitia seleksi CPNS nasional (panselnas), maka instansi yang menyelenggarakan pengadaan CPNS dapat menyelenggarakan TKB dengan substansi yang sepenuhnya diserahkan kepada instansi penyelenggara seperti menyelenggarakan TKB berbentuk performance test, tes psikologi lanjutan, tes potensi akademik (TPA), tes TOEFL, dan wawancara.Sesuai surat edaran kemen PAN RB nomor B/3698/M.PAN-RB/10/2014 tentang informasi instansi yang akan menyelenggarakan tes kompetensi bidang (TKB), maka salah satu poin penting dari edaran tersebut adalah bagi instansi yang akan menyelenggarakan TKB harus menyelenggarakan minimal 2 sub test dari 5 sub test yang dipersyaratkan. Ini artinya, peserta seleksi CPNS yang dinyatakan lulus TKD nantinya harus mempersiapkan diri secara lebih spesifik terhadap bidang pekerjaan yang akan digelutinya di instansi yang dilamar. Karena TKB akan menyelenggarakan minimal 2 materi sub test, bisa berbentuk wawancara dan performance test, bisa berbentuk wawancara dan TPA, bisa berbentuk wawancara dan tes psikologi lanjutan atau kombinasi test lainnya. Demikian, semoga bermanfaat.

Posting Pusat Pengumuman CPNS Indonesia (PPCI) lainnya:

Subscribe to RSS headline updates from:
Powered by FeedBurner


Anda sedang membaca artikel tentang

Materi Soal CPNS Tes Kompetensi Bidang (SOAL CPNS TKB)

Dengan url

http://iklannonkomersil.blogspot.com/2015/02/materi-soal-cpns-tes-kompetensi-bidang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Materi Soal CPNS Tes Kompetensi Bidang (SOAL CPNS TKB)

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Materi Soal CPNS Tes Kompetensi Bidang (SOAL CPNS TKB)

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger